Wrath of the Titans dan Filosofi Demokrasi


Wrath of the Titans dan Filosofi Demokrasi
oleh Ade Muhammad


Dewata Yunani terkuat Zeuspun bisa mati sebagai manusia biasa, jika tidak mendapatkan do'a dari umat manusia. Diceritakan Hades (dewa kematian) dan Ares (dewa perang) bersekongkol untuk menjatuhkan Zeus dan membangkitkan Cronos sang dewa awal yang menjadi korup dan harus disingkirkan ke penjara di alam lain. 
Ini memanfaatkan kelemahan dari Zeus yang sudah tidak lagi dipuja dan mendapatkan kekuatan dari doa umat manusia.Mengingat ini, saya melihat ada juga kemiripan dengan kepemimpinan saat ini yang awalnya mendapatkan doa dan restu dari banyak rakyat, namun menjadi lemah legitimasinya karena tidak mampu memuaskan rakyatnya. ini dimanfaatkan oleh kekuatan politik yang tidak kalah jahatnya untuk membebaskan lagi sosok pemimpin lama yang sudah koruptif. setidaknya membuat prinsip koruptif dan tirani itu kembali lagi. namun pada akhirnya legenda yunani ini memperlihatkan bahwa kekuatan sejati pada rakyatlah yang akan memenangkan pertarungan ini.Kemudian merombak tatanan lama menjadi sebuah tatanan yang lebih baik.

FIS Visi Baru - Sistem Baru - Orang Baru


Comments